Pertama-tama saya infokan kepada para pembaca, bahwa tulisan ini hanya untuk pemula yang benar-benar pemula, bagi anda yang sudah expert mohon bimbingannya saja.. karena penulis hanya seorang yang masih sangat newbie.
Anda pasti sudah sering mendengar HTML, yang sering kita dengar adalah html merupakan bahasa pemrograman untuk website, padahal HTML atau Hyper text Markup Language adalah salah satu bahasa untuk mengatur tampilan atau format tampilan pada halaman website, dan bukan bahasa pemrograman. kalau bahasa pemrograman contohnya seperti bahasa PASCAL, C, C++, JAVA dan lainnya.
Dalam perkembangannya HTML berkembang pesat seiring makin luasnya penggunaan internet di dunia ini, walaupun saat ini sudah banyak aplikasi-aplikasi untuk mendesain halaman website, seperti Macromedia Dreamweaver (Adobe Dreamweaver),flash, atau java script, dan lainnya, tetapi sejatinya para desainer harus mengerti tentang HTML.
Html terdiri dari tag pembuka "<nama tag>" , dan tag penutup "</nama tag>",yang merupakan standar baku penulisan kode untuk membangun halaman website.aturan penulisannya harus saling berpasangan, ilustrasinya kalau ada pintu masuk pasti ada pintu keluar, ada buka ada tutup, misalnya tag "<head>" harus di akhiri dengan tag "</head>".namun ada sebagian yang tidak memerlukan tag penutup seperti tag "<br>" untuk berganti baris, atau tag "<img>" untuk menyisipkan (embeded) gambar.
oke, untuk contoh awal, anda bisa ikuti langkah berikut:
Buka text editor di komputer anda (saat ini penulis menggunakan Notepad) pasti anda tahu kan caranya, tapi gak ada salahnya saya ulas caranya "klik star menu-accessories-notepad".
lalu tulis kode seperti dibawah ini:
<html>
<head>
<title>belajar1</title>
</head>
<body>
ini adalah halaman website saya yang pertama
</body>
</html>
setelah selesai simpan kode tadi dengan akhiran (extension) .html atau .htm.
dari kode di atas akan di dapat hasil seperti gambar berikut:
Oke, jadilah halaman website yang sederhana.
Penjelasan dari kode diatas adalah :
baris pertama tag "<html>" adalah tag pembuka halaman, setiap halaman web HTML pasti menggunakan tag ini.
tag ke dua adalah tag "<head>" merupakan kepala dari halaman website yang kita buat, di dalam tag ini bisa kita insert (sisipkan) tag "<title>" ......judul halaman... </title>,atau kita bisa sisipkan tag <style> ...berisi parameter CSS (cascading style sheet),untuk menambahkan aksesoris menggunakan CSS (Cascading Style Sheet), yang mudah-mudahan bisa penulis bahas di artikel lainnya di lain waktu.
lalu tag Selanjutnya adalah tag <body>, sesuai dengan namanya tag ini berfungsi menampung isi dari halaman yang kita buat, misalnya teks,gambar, grafik, tabel dan lainnya.
sekian dulu artikel tentang html kali ini, penulis mohon ma'af kalau gak sesuai harapan pembaca, karena penulispun masih pemula juga.
No comments:
Post a Comment